Indonesia Dorong Pertumbuhan Energi Terbarukan

Kementerian ESDM telah menginstruksikan kepada PLN agar terus mendorong pengembangan energi terbarukan dan target pembangkit listrik dari energi hijau bertambah 1.8 MW menjadi 16.714 MW.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Kabinet Jokowi-JK, Ignasius Jonan berasumsi bahwa rencana bisnis pertumbuhan permintaan listrik rata-rata 6-7% per tahun.

Dalam RUPTL PT PLN 2019-2028, penambahan infrastruktur ketenagalistrikan yang direncanakan dibangun sampai dengan tahun 2028 merupakan pembangkit tenaga listrik sebesar 56.395 MW, jaringan transmisi sepanjang 57.293 kms, gardu induk sebesar 124.341 MVA, jaringan distribusi sepanjang 472.795 kms, dan gardu distribusi sebesar 33.730 MVA. Khusus untuk pembangkit tenaga listrik, beberapa proyek mengalami perubahan lingkup atau kapasitas, dan pergeseran tanggal operasi komersial atau Commercial Operation Date (COD). Hal ini dilakukan untuk menyesuaikan kebutuhan pertumbuhan listrik. Namun demikian, sebagai upaya untuk meningkatkan keandalan sistem, dalam RUPTL ini juga terdapat tambahan beberapa proyek baru.

Kementerian ESDM juga menginstruksikan kepada PLN agar bauran energi dari gas dijaga sebesar minimum 23% pada tahun 2025 dan seterusnya, guna mendukung integrasi pembangkit EBT yang bersifat intermittent (Variable Renewable Energy). Pemerintah juga berkomitmen bahwa pemanfaatan gas untuk pembangkit listrik memprioritaskan gas di mulut sumur (wellhead). Terkait penggunaan BBM untuk pembangkit listrik, dibatasi maksimal 0,4% mulai tahun 2025 yang digunakan hanya untuk daerah perdesaan dan kawasan 3T (Terdepan, Tertinggal, dan Terluar)

Wilayah

select-region

Propinsi

select-province

Kota

select-city